
Batam, Minggu, 01 Desember 2024 – Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin, Fakultas Pendidikan, Bahasa, dan Budaya Universitas Universal Batam sukses menyelenggarakan webinar bertajuk 中国瓷之诗音及其画中话 atau Irama Syair dan Inspirasi Pesan Artistik Keramik Tiongkok. Acara ini diadakan secara daring dengan kolaborasi bersama Yayasan Pendidikan Hanhan Indonesia (汉涵学府) dan Guangdong University of Education (广东第二师范学院).
Webinar dibuka dengan sambutan hangat dari tiga perwakilan institusi. Bapak Oey Anton, Koordinator Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin Universitas Universal, menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin dalam penyelenggaraan acara ini. Sambutan lainnya disampaikan oleh Profesor 周敏莉 (Zhōu Mǐnlì) dan Profesor郑国岱 (Zhèng Guódài) dari Guangdong University of Education dan Dr. Soen Ailing, M.A., dari Yayasan Pendidikan Hanhan Indonesia, yang menekankan pentingnya memahami seni keramik Tiongkok sebagai media pembelajaran lintas budaya.
Materi utama disampaikan oleh dosen 郑国岱 (Zhèng Guódài) dari Guangdong University of Education, yang didampingi tiga mahasiswa untuk memperkaya diskusi. Mereka mengulas seni pembuatan keramik Tiongkok (陶瓷制作), termasuk pemilihan bahan, teknik tradisional, dan inovasi modern. Sebagai ilustrasi, mereka memamerkan kerajinan keramik seperti gelas dan pajangan berbentuk naga—simbol kekuatan, keberanian, dan kesejahteraan dalam budaya Tiongkok. Pajangan ini menampilkan keindahan seni yang berpadu dengan nilai tradisional.
Kontribusi mahasiswa Universitas Universal Batam juga menjadi sorotan. Sebanyak 17 mahasiswa, antara lain Angel Lim, Angellinne Tan, Ardi Harianto, Indra Wijaya, Iren Kwok, Jennifer Selvia, Jennyfer, Johnfin Wijaya, Leviya, Ligo Golden, Muliana Dewi, Nanda Elfiandy, Nicholas Lee, Sherly, Vannisa Ocviani Tanzil, Vivian Sartika tampil sebagai narasumber. Acara ini dipandu secara profesional oleh Lisa dan Hans Avinto sebagai MC. Persiapan intensif di bawah bimbingan Dr. Soen Ailing, M.A., mencakup eksplorasi literatur, teknik presentasi, dan pemahaman nilai budaya seni keramik. Hasilnya, para mahasiswa mampu menyajikan materi yang kaya informasi dan penuh inspirasi, memberikan perspektif baru kepada peserta.
Webinar ini membahas topik seni keramik Tiongkok dari berbagai aspek, termasuk sejarah perkembangan, pengaruh budaya terhadap motif dan desain, hingga peran keramik sebagai koleksi berharga di Museum Nasional Jakarta, baik sebelum maupun sesudah insiden kebakaran. Diskusi juga menyoroti nilai simbolis dan artistik keramik, yang menjadi warisan budaya Tiongkok.
Sebagai kegiatan edukatif berskala internasional, webinar ini mendapat respons positif dari peserta yang meliputi mahasiswa, akademisi, dan masyarakat umum. Acara ini menjadi bukti keberhasilan Universitas Universal Batam dalam menjalin kolaborasi global dengan Yayasan Pendidikan Hanhan Indonesia dan Guangdong University of Education.
Lebih dari sekadar pembelajaran lintas budaya, webinar ini memperkuat sinergi antar-institusi dalam mempromosikan seni dan budaya Tiongkok yang kaya nilai sejarah dan artistik. Dengan penyelenggaraan profesional dan materi yang relevan, acara ini diharapkan menjadi inspirasi untuk kegiatan internasional serupa di masa mendatang, sekaligus menegaskan peran Universitas Universal sebagai pusat inovasi dan kolaborasi lintas budaya.
Redaksi-Mahasiswa PBM Lisa
Editor- Yanti, S.Pd., MTCSOL